• Ucapkan Salam

  • Zainal Abidin
    Email: zaint.ericx@yahoo.com Alamat:Kp.Poncol RT.04/08 Kel:Kamal Kec:Kalideres Jakarta Barat Fax:5561127
  • Waktu Kecil w

  • Fb W

  • Tentang W

    "Zaint ericx / Zainal Abidin and establish a nice friendship with the Muslim brotherhood brothers and sisters, even though we do not yet know sttus each other amongst us, do not like looking at someone from the physical, material and position ... Happy to accept criticism and advice which made ​​ericx inshaAllah motivation in life .. ericx a crotchety his sin, not knowledgeable .. And not siapa2 ... However ericx have the determination to slalu in the way of Allah and slalu want to celebrate what God blessed in life ericx .. "Do not ever hesitate to repent" "because God is merciful Supreme Ghofururohim .. more merciful ..."
  • Dzikir Dulu Yuk

  • BKPRMI KAMAL

    BKPRMI DEPKEL KAMAL JAKARTA-BARAT

  • Lambang BKPRMI

    Depkel Kamal Kec:Kalideres Jakarta Barat

    Depkel Kamal Kec:Kalideres Jakarta Barat

  • spiderman ajah Sholat,Lah Kita Ngapain Tuh?

    spiderman ajah Sholat,Lah Kita Lah Kita Ngapain Tuh?

  • Imam sedang mengatur shaf Shalatnya,sedangkan Ma'mummengikuti perintah sang imam

    Imam sedang mengatur shaf Shalatnya,sedangkan Ma'mum mengikuti perintah sang imam

  • My Fanz

    BKPRMI KAMAL


    zainal abidin

    -
    Zaint EricX

    -
    Gatex's Community


    Al-Athosiyyah -
    Rismada Poncol

    Majelis Rasulullah

    Nurul Musthofa

    Al-Idrisiyyah

  • Kalender Nasional

  • Kalender Islam

  • Nyeng Mampir

    free counters
  • Nyeng Gabung

    • 32.237 org
  • Login Acount

  • Thank you for visiting

Carilah Mantu Ciri-Ciri dibawah ini:

pizap.com10.78849075315520171342897379109

Ajaran Islam telah lama menunjukkan cahaya kebajikannya untuk menerangi kehidupan umat manusia. Islam menorehkan sejarah (hingga saat ini dan masa-masa yang akan datang) dengan tinta emas kemulyaan ajaran-Nya. Tak terhitung lagi pengakuan dengan intan permata tentang tingkah laku (akhlak) yang baik. Dari kondisi aman hingga perang besar, dari anak-anak hingga yang tua, dari siang hingga malam, perjalanan Islam tak pernah lepas dari ketinggian akhlak, keluhuran budi, keindahan krama, kemulyaan jiwa. Karena memang akhlak ditempatkan dalam posisi yang sangat tinggi. Dengan akhlak kita bisa mengetahui jati diri seseorang. Bak sebuah kendi air yang hanya akan mengeluarkan/memuntahkan apa-apa yang ada didalamnya, bila didalam berisi air keluarlah air, bila kopi keluarlah kopi, dan bila susu maka susulah yang akan keluar darinya. Kita tidak pernah dapat melihat sebelumnya isi dari kendi namun kita bisa melihat apa yang dikeluarkannya. Begitulah akhlak.

PENGERTIAN AKHLAK
Kata akhlak berasal dari bahasa Arab “ Akhlaaq”, bentuk jama’ dari kata “Khuluk” yang berati tabiat, watak, perangai, dan budi pekerti. Al Ghazali memberi batasan sebagai berikut : “Khuluk adalah hal ikhwal yang melekat dalam jiwa, darinya timbul perbuatan-perbuatan dengan mudah tanpa dipikir dan diteliti”. Jadi akhlak ada dua macam akhlak baik dan akhlaq buruk. Tentunya dibutuhkan parameter atau ukuran-ukuran akhlak itu dikatakan baik atau buruk. Dari sini timbul pertanyaan tentang sumber-sumber akhlak.

SUMBER-SUMBER AKHLAK
Rasulullah saw diutus dengan tugas menyempurnakan budi pekerti dan membina akhlak, seperti dinyatakan dalam hadist: Bahwasanya aku diutus untuk menyempurnakan akhlak.” (HR Bukhori dalam adab Al Mufrad). Perilaku Rasulullah saw sendiri berpola pada wahyu Allah yaitu Al Qur’an. Aisyah ditanya mengenai akhlak Rasulullah, “ Sesungguhnya akhlak Rasulullah itu adalah Al Qur’an “(HR Muslim). Hadist tersebut menunjukkan bahwa Al Qur’an merupakan sumber utama dan pertama bagi akhlak. (QS 68:4). Selanjutnya selain Al Qur’an, sumber lainnya adalah Sunnah Rosul. Manusia juga mendapatkan karunia dari Allah berupa hati nurani yang dapat membedakan antara hal-hal yang baik dan yang buruk, sebagai mana diriwayatkan dalam Hadits Nabi riwayat Ahmad bahwa pada suatu hari seorang sahabat bernama Wabishah bertanya kepada Nabi tentang al-birr (kebaikan) dan al-itsm (dosa, keburukan), yang kemudian diberi jawaban oleh Nabi SAW : “Hai Wabhisah, bertanyalah kepada hati nuranimu sendiri: kebaikan adalah sesuatu yang jika kau lakukan jiwamu merasa tenang, hati nuranimu pun merasa tenteram, sedang keburukan adalah sesuatu yang jika kau lakukan jiwamu bergejolak dan hati nuranimu pun berdebar-debar, meskipun orang banyak memberi tahu kepadamu (lain dari yang kau rasakan)”.

HATI NURANI SEBAGAI SUMBER AKHLAK
Hati nurani sebagai sumber akhlak menimbulkan pertanyaan tersendiri dari aspek terjamin tidaknya sebab dalam diri manusia juga terdapat hawa nafsu yang memiliki potensi besar membawa kearah keburukan, sebagaimana ditegaskan dalam Surat Asy Syam ayat : 7 –10 yang mengajarkan : Artinya :“ Demi jiwa dan yang menyempurnakannya : (Allah) mengilhamkan padanya (jalan) kejahatan dan kebaikan: sungguh berbahagialah orang yang mensucikannya, dan sungguh gagallah orang yang mengotorinya”.

Jadi agar hati nurani selalu hidup, suaranya harus selalu nyaring terdengar, pemiliknya harus selalu menyucikan jiwanya, mendekatkan diri kepada Allah. Hati nurani yang selalu hidup sajalah yang dapat menjadi sumber nilai akhlak sebagaimana yang diajarkan dalam hadist di atas.

Tidaklah cukup hanya mengetahui makna akhlak yang baik dan akhlak yang buruk tetapi yang penting adalah mengamalkan dan mempraktekkan akhlak yang mulia. Mempelajari akhlak tidak cukup dengan iImu melainkan hasil pembinaan dan latihan yang terus menerus (istimroriyyah). Membentuk akhlak yang baik tidaklah cukup karena bisa atau mampu tetapi mesti karena biasa (habit/kebiasaan). Akhlak yang baik bukan hanya kata-kata yang indah, menarik dan menyenangkan orang yang dikemas dengan gaya retorika yang memukau, melainkan harus disertai keikhlasan. Jika tidak demikian, akhlak tersebut akan menjadi tipuan dan rayuan yang berbahaya.

Posisi akhlak tidak seperti halnya kesenangan atau keme¬wahan. Tetapi, akhlak adalah nama dari suatu prinsip hidup. Islam telah menyebut¬kan satu demi satu semua kebajikan dan prinsip-prinsip akhlak, di samping telah menganjurkan para pengikutnya untuk menjadi¬kan akhlak sebagai bagian dan kehidupannya. Jika kita mengum¬pulkan semua ucapan Nabi Muhammad saw. tentang betapa pen¬tingnya watak akhlak yang baik, maka berjilid-jilid buku harus disiapkan, tidak terhitung jika dikaitkan dengan ucapan-ucapan yang harus diperbaiki. Sebelum kita menyebutkan kebaikan-kebaikan itu satu per¬satu, dan pernyataan yang lebih detail, akan lebih baik jika kita kutip beberapa contoh yang memperlihatkan betapa kuat dan kesungguhan Islam dalam memperhatikan watak akhlak yang baik bagi umatnya. Usamah menyatakan, “Kami tengah duduk-duduk bersama Rasulullah saw., begitu heningnya sehingga tak seorang pun ber¬usaha untuk membuka pembicaraan. Tidak berapa lama, seseorang telah datang dan bertanya, di antara hamba Allah, siapakah gerangan yang paling dikasihi, ya Rasulullah? Rasulullah saw. menjawab, “Seseorang yang mem¬punyai akhlak terbaik!” (Ibnu Hiban).

Hadits lain mengatakan, mereka bertanya, Apakah yang ter¬baik yang diberikan kepada manusia? Rasulullah saw. menjawab, “Karakter akhlak terbaik.” (at-Tirmidzi)
Rasulullah saw. bertanya, “Muslim manakah yang paling ber¬takwa?” Rasulullah saw. menjawabnya sendiri. “Orang yang memiliki akhlak terbaik.” (ath-Thabrani)

Abdullah bin Anwar mencenitakan sebagai berikut:
Saya pernah mendengar Rasulullah saw. bersabda, “Haruskah saya mengatakan siapakah di antara kalian yang paling mendekatiku dan pada hari pengadilan kelak paling dekat denganku?” Beliau mengulangi pertanyaan tersebut sampai dua atau tiga kali. Orang¬-orang kemudian mernohon agar Rasulullah saw, menerangkan tentang orang-orang yang dimaksud. Kernudian Rasulullah saw. menjawab, “Dialah di antara kalian yang paling berakhlak. “(Ahmad)
Dalam hadits lain, Nabi Muhammad saw. bersabda:
“Pada Hari Pembalasan tidak ada yang lebih berat timbangan¬nya danipada akhlak yang balk. Allah tidak menyukai orang yang berkata keji, dan orang yang membawa akhlak yang baik akan mencapai derajat orang yang melaksanakan shalat dan menjalani shaum karena akhlaknya itu. “(H.R. Imam Ahmad).

Tidak ada yang mengejutkan jika ajaran ini datang dan seorang ahli filsafat yang sangat sibuk mengkampanyekan pembaruan akhlak. Tetapi, kejutan terbesar karena ajaran ini datang dari se¬orang yang berusaha keras menegakkan suatu ajaran keimanan yang baru, sementara agama lain mengalihkan perhatian hanya terhadap bentuk-bentuk penyembahan dan pemujaan. Rasul terakhir telah berseru kepada umatnya untuk melakukan berbagai bentuk ibadah dan juga menegakkan suatu pemerintahan yang ter¬bentuk dalam perjuangan dan pertempuran-pertempuran yang panjang dengan sejumlah musuh. Di samping itu, meluaskan ajaran dan meningkatkan berbagai tugas dan para pengikutnya. Rasulul¬lab saw. menyampaikan suatu fakta bahwa pada hari akhirat kelak, tak ada timbangan yang paling berat kecuali watak akhlak yang paling baik. Realitas ini tidak disembunyikan, bahwa di dalam Islam, nilai akhlak sangatlah tinggi.

Rasulullah saw. menekankan secara sungguh-sungguh pninsip yang tak ternilai, sehingga umatnya akan mengerti dengan jelas bahwa nilai-nilai akhlak tidak akan berubah.Anas mencenitakan sebagai berikut: Rasulullah saw. pernah bersabda:
“Seorang hamba sahaya dapat rneningkat derajatnya dengan cara berkelakuan yang baik, jujur untuk selamanya, walaupun ía lemah atau kurang dalam melakukan ibadah. Tetapi jika ia berwatak kasar, maka ía akan dicampakkan ke dalam neraka jahanam yang paling dalam”. (Ath-Thabrani)
Abu Hurairah telah menukil ucapan Rasulullah saw. sebagai berikut: “Kemuliaan seorang Mu’min ditentukan oleh ketaatannya akan agama, tenggang rasa adalah intelegensinya dan keturunannya adalah watak yang baik.” (al-Hakim)

Untuk menyuburkan dan mengembangkan akhlak yang baik di antara para pengikutnya, maka sang pemimpin harus berakhlak lebih baik dibandingkan para pengikutnya. Rasulullah saw. adalah contoh teraik dan akhlak mulia yang harus diteladani, yang memang ia serukan kepada umatnya. Sebelum Ia menasihati agar berakhlak baik dalam peri kehidupan, beliau telah menaburkan benih-benih akhlak yang luhur dengan cana melakukannya sendiri.

Abdullah bin Umar berujar, “Rasulullah saw. tidak pernah berbuat kasar dan bersikap buruk. Beliau selalu bersabda bahwa orang terbaik di antara kalian adalah mereka yang berakhlak terbaik.” (Bukhari)
Anas mengatakan, “Saya mendampingi Rasulullah saw. selama 10 tahun. Beliau tidak pernah berkata “uh” (ungkapan tidak senang) dan tidak pernah bertanya kepadaku mengapa saya ber¬buat ini atau itu.” (Muslim)

Juga diriwayatkan olehnya, “Ibuku selalu mencium (merangkul) tangan Rasulullah saw., kapan pun ia inginkan. Jika seseorang datang kepadanya dan berjabat tangan, Rasulullah saw. tidak pernah melepaskannya sampai orang tersebut melepaskan genggamannya, dan beliau tidak pernah memalingkan mukanya dan seseorang, sebelum orang tersebut memalingkan atau menundukkan muka. Dan dalam suatu pertemuan, beliau tidak pernah tampak bersila sehingga lututnya Iebih ke depan dibandingkan yang lainnya.” (at-Tirrnidzi)

Siti ‘Aisyah berkata, “Jika ada dua alternatif yang harus dipilih Rasulullah saw., (maka beliau) akan rnemilih alternatif yang paling mudah, asal tidak ada dosa dalam alternatif tersebut. Jika ada pekerjaan yang mengandung dosa, maka beliau akan menjauhinya sejauh-jauhnya.”
Rasulullah saw. tidak akan pernah menentang seseorang secara pribadi. Jika perintah Allah dilanggarnya, maka beliau akan sangat murka. Rasulullah saw. tidak pernah memukul dengan tangannya, tidak terhadap istri-istrinya, tidak pula terhadap pelayannya. Memang, beliau selalu bertempur dalam suatu peperangan di jalan Allah. (Muslim)

Anas menuturkan sebagai berikut: “Ketika saya sedang berjalan dengan Rasulullah saw., beliau terperangkap cadar yang tebal di tubuhnya. Seorang Arab menarik cadar tersebut terlalu keras, sehingga bahunya terlihat olehku: saya sangat tersinggung karena¬nya. Si Arab tersebut kemudian berkata, “Ya Muhammad, berilah aku bagianku dan kekayaan yang diberikan Allah kepadamu.” Rasulullah saw. berpaling padanya dan tertawa, kemudian beliau memerintahkan aku agar memberikan sumbangan padanya”. (al ¬Bukhari)

Siti ‘Aisyah menceritakan bahwa Rasulullah saw. pernah ber¬kata, Allah adalah Maha Pemurah, Dia menyukai kemurahan dan memberikan ganjaran atas kemurahan itu, dan tidak untuk keba¬likannya (kekasaran). Tetapi lebih dari itu, sejumlah ganjaran tidak beliau berikan untuk sesuatu. (Muslim)
Menurut hadits lain diceritakan sebagai berikut; kelembutan dalam hal apa pun akan menjadi indah karenanya, dan jika kelem¬butan dicampakkan, jadilah jelek karenanya.
Jarir menuturkan bahwa Rasulullah saw. pernah bersabda:“Imbalan atas kelembutan hati tidak Dia berikan untuk kebodoh¬an; Manakala Allah menghendaki seorang budak menjadi kekasih¬Nya, Dia berikan kelembutan. Keluarganya yang menerima kelem¬butan ini akan memperoleh kebajikan.” (ath-Thabrani)
Abdullah bin Hanits telah meriwayatkan bahwa Ia tidak pernah melihat orang lain yang lebih banyak tersenyum dibandingkan Rasulullah saw. (at-Tirmidzi)
Siti ‘Aisyah pernah ditanya tentang apa yang diperbuat Rasu¬lullah saw. selama beliau berada di rumahnya. Siti ‘Aisyah men¬jawab, Beliau selalu dilayani orang-orang di rumahnya, dan jika tiba saatnya shalat, beliau selalu menganibil air wudhu’ dan pergi ke luar untuk shalat. (Muslim)
Anas telah menuturkan, “Rasulullah saw. adalah orang terbaik di antara seluruh manusia. Saya mempunyai seorang kakak angkat yang bernama Abu Umair. Ia mempunyai penyakit yang disebut naghir. Rasulullah selalu membesarkan hatinya dan menyapanya, “Wahai Abu Umair, apa yang terjadi dengan “naghirmu?” (al-Bukhani)

Dan kebiasaan dan perilaku Rasulullah saw., salah satu yang paling terkenal adalah ia benan-benar seorang philantropik, yaitu mencintai kemanusiaan. Beliau tidak kikir dalam segala hal. Beliau sangat pemberani dan besar hati. Beliau tidak pernah berpaling di dalam kebenaran. Beliau mencintai kebenaran dan keadilan. Dalam setiap mengambil keputusan, beliau tidak pernah licik dan menim¬bulkan ekses atau tidak adil. Dalam seluruh kehidupannya, beliau selalu benar, jujur, dan terpercaya.

ASPEK-ASPEK AKHLAK

Melihat sekian banyak contoh diatas dapat ditarik kesimpulan bahwa akhlak meliputi segala hal. Seluas ajaran Islam itu sendiri. Akhlak yang tinggi bukan hanya ditujukan kepada sesama umat Islam, tetapi meliputi segala hal. Akhlak kita kepada Allah, Rosul, diri sendiri, keluarga, orang tua, anak, teman, tetangga, makhluk hidup yang lain, lingkungan, dsb. Berikut ini beberapa aspek akhlak :

1. Akhlak terhadap Allah. Secara garis besar disebutkan bahwa manusia dan jin diciptakan untuk beribadah kepada Allah (Q.S. 51 : 56). Beribadah kepada Allah berciri tunduk, taat , dan patuh atas dasar cinta kepada Allah dalam segala aspek kehidupan. Melaksanakan hidup sesuai dengan petunjuk yang diberikan Allah.

2. Akhlak terhadap Rasulullah. Akhlak kita terhadap Rasulullah akan sendirinya kita ketahui, pahami, dan selanjutnya kita amalkan bila kita telah mengenalnya (ma’rifat). Diantara akhlak utama kepada junjungan kita tersebut adalah membenarkan apa yang dibawa, taat kepada apa yang diperintahkan, menjauhi apa yang dilarang.

3. Akhlak terhadap Diri. Akhlak terhadap diri atau pribadi merupakan pemenuhan kewajiban manusia terhadap dirinya sendiri. Hak-hak jasmani dan ruhani harus dipenuhi. Memberikan makanan dan minuman yang halal dan baik , berolahraga dengan teratur, istirahat dengan cukup adalah beberapa hal yang terkait dengan akhlak terhadap jasmani kita. Menuntut ilmu, aktif di kajian-kajian islam, dzikir merupakan beberapa contoh pemenuhan kebutuhan rohani.

4. Akhlak terhadap Manusia. Lemah lembut dan kasih sayang (QS Al Maidah(5) : 54) terhadap sesama muslim serta bersikap tegas kepada orang kafir (QS Al Maidah(5) : 51) merupakan akhlak penting ketika bergaul dengan makhluk sesama manusia. Namun tentunya masih banyak lagi yang harus kita perhatikan. Tentunya ada perbedaan antara berakhlak kepada ayah, ibu, adik, teman, tetangga, dan istri. Masing-masing memiliki karakteristik yang berbeda-beda. Adalah sangat tidak tepat kita berakhlak kepada orang tua disamakan akhlak kita kepada adik atau teman kita.

5. Akhlak terhadap Lingkungan. Akhlak terhadap lingkungan tidak hanya terkait dengan pemanfaatan potensi sumber daya alam, dimana didalamnya terkait dengan masalah eksplorasi, pelestarian dan pengembangan sumber daya alam. Namun juga akhlak kita terkait dengan masalah interaksi sosial, hubungan kemasyarakatan. Seperti kita selaku mahasiswa dengan lingkungan disekitar tempat kita tinggal (kost). Kepedulian terhadap lingkungan dimana kita berada menunjukkan akhlak kita kepadanya. Bukankah orang yang paling baik adalah orang yang paling bermanfaat bagi lingkungannya.

6. Akhlak Profesi. Yang dimaksudkan disini adalah pedoman-pedoman akhlak yang ditujukan kepada pemegang pekerjaan di bidang tertentu dalam tingkat apapun. Semua aktivitas profesi harus dan pasti mempunyai nilai-nilai etik (kode etik). Misalnya dokter, dosen/guru, pegawai negeri, pengacara, hakim dan sebagainya. Allah dalam An-Nahl ayat 90 memerintahkan agar orang berbuat adil dan ihsan. Yang berarti menjalankan profesi dengan ikhlas, jika haknya memang menerima imbalan jasa hendaklah menuntut yang menjadi haknya. Motif kerjasama dan tolong menolong hendaknya mendasari setiap pelaksanaan profesi apapun. Menjalankan tugas dengan profesional merupakan akhlak yang diruntut bagi setiap pengemban amanah.

Referensi:Dr. Muhammad al-Ghazaly, “Karakter Mus

komentar (0)
Diposkan oleh calon menantu idaman on 01:56 Label: islam
Pada dasarnya seluruh ciptaan Allah selalu tunduk, taat dan patuh kapada sunnatullah (ketentuan Allah). Tidak percaya? Lihat saja langit, bintang, matahari, bumi, awan, air, tumbuh-tumbuhan dan makhluk lainnya. Meraka selalu menyerah penuh kepada Allah, yaitu tunduk pada aturan dan sistem yang Allah tentukan. Dan sampai saat ini belum pernah ada diantara makhluk tersebut yang membantah perintah Allah. Misalkan, tiba-tiba saja Matahari mogok bersinar karena capai atau bintang-bintang dilangit iseng turun kebumi. Nah, lho apa jadinya ???
Namun kita harus ingat bahwa diantara ciptaan Allah tersebut ada dua makhluk yang memiliki perkecualian yakni manusia dan jin. Kedua makhluk itu berbeda dengan yang lain karena keduanya sama-sama memiliki kesempatan berbuat semaunya. Mau bertakwa yaitu turut dan patuh kepada aturan-aturan Allah, alhamdulillah………Mau berbuat fujur yaitu menolak atau melanggar aturan-aturan-Nya, jangan ah……… Hal itu sesuai dengan firman Allah :

” Dan katakanlah : kebenaran itu datang dari Rabb-Mu. Barangsiapa yang hendak beriman, berimanlah. Dan barang siapa yang ingin kafir, biarlah ia kafir.” (QS Al-Kahfi: 29)

Untuk itu Allah tidak menciptakan manusia dan jin, sama dengan manusia membuat jam, dimana setelah dibuat maka jam ditinggal begitu saja. Dan jam pun berjalan dengan sendirinya. Entah itu terlalu cepat, lambat, bahkan nggak jalan. Allah menciptakan manusia dengan petunjuk yang membawa keselamatan dunia dan akherat, yakni Islam. Itulah jalan orang-orang beriman.

” Barangsiapa mencari agama selain agama Islam, maka sekali-kali tidak-lah akan diterima (agama itu)daripadanya, dan dia di akhirat termasuk orang-orang yang rugi.” (Al-Imran: 85)

Sudah lebih dari lima belas tahun kita menikmati indahnya hidup ini, sudah lama pula kita beragama Islam, malu dong, bila kita tidak tahu tentang agama Islam. Nah, untuk mengetahuinya maka perlu kita tinjau pengertian Islam dari dua segi yakni :

1. Bahasa
Dari segi bahasa yakni Islam ditinjau dari asal katanya, Al-Islam berasal dari kata salama yang berarti selamat atau damai. Dan dalam Al Quran, banyak digunakan kata-kata sebagai berikut: (Boleh dicheck…)
a. Aslama : menyerah (QS 3:83 , 4: 125)
b. Istaslama, tasliim, mustalimun : penyerahan total pada Allah (QS 4:65, 37:26)
c. Saliim : bersih, suci (QS 26:89, 37:83-84)
d. Salaam : kesejahteraan (QS 39:73)
e. Salm : damai (QS 47:35, 8:61)
2. Istilah
Islam kalau dilihat dari sudut pandang istilah adalah tunduk dan menyerah kepada Allah baik lahir maupun batin dengan melaksanakan perintah-Nya dan menjauhi larangan-Nya.
Penerimaan dan penyerahan diri secara penuh terhadap hukum-hukum Allah adalah merupakan syarat untuk menjadi muslim yang utuh. Allah berfirman :
“Hai orang-orang yang beriman masuklah kamu kedalam Islam secara keseluruhan dan janganlah kamu mengikuti langkah-langkah syaitan, sesungguhnya syaitan itu musuh yang nyata bagimu. (QS 2: 208)
Hal diatas baru pengenalan Islam sebatas bahasa dan istilah, untuk mengenal lebih jauh maka kita tidak cukup hanya sebatas nama. “Don’t judge the book from it’s cover” begitulah peribahasa yang cukup populer yang bisa kita jadikan acuan untuk melangkah lebih lanjut. Kalau kita mengenal teman hanya sebatas nama, tanpa mengetahui “orangnya” apalah artinya, namanya bagus tapi tingkah lakunya ituloh….sudah sholatnya rajin, akhlaknya bagus, pinter lagi….! Nah, itu baru gambaran orang yang cukup kenal dengan seseorang. Begitu juga kalau kita ingin mengetahui Islam. Selain bahasa dan istilah kita juga harus mengetahui ciri-ciri dari Islam yang sebagian kuuueeeciiil meliputi :

1. Islam adalah ajaran Rabbaniyah
Rabbaniyah sumbernya, maksudnya adalah bahwa Islam bersumber dari Allah, bukan hasil pemikiran manusia, jadi bukan seperti komik atau majalah. Ajaran Islam diturunkan dalam bentuk Al-Quran yang merupakan wahyu Allah kepada Nabi Muhammad serta dalam bentuk As-Sunnah (QS. 53:2-4). Rabbaniyah tujuannya, maksudnya pertama dan terakhir Dien Islam adalah agar manusia menyembah Allah bukan yang lain. (QS. 51:56). Nyembah satu saja belum kelar, apalagi sesembahannya banyak, dijamin pusing….!!!

2. Islam adalah ajaran Insaniyyah ‘alamiyyah (kemanusiaan dan universal)
Yang dimaksud dengan kemanusiaan yang universal adalah bahwa agama Islam diturunkan untuk seluruh manusia bukan golongan/ kelompok tertentu saja. Islam merupakan “konsumsi pokok” bagi seluruh alam. Allah berfirman:

“Dan Kami tidak mengutus kamu, melainkan kepada umat manusia seluruh-nya sebagai pembawa berita gembira dan sebagai pemberi peringatan, tetapi kebanyakan manusia tiada mengetahui.” (QS 34:28)

Sifat universal bukan hanya berlaku untuk waktu dan generasi tertentu saja, tapi berlaku juga untuk sepanjang masa dan semua tempat karena itu Islam tidak akan hilang dari permukaan bumi.

3. Islam adalah ajaran yang bersifat integral
Integralitas Islam terletak pada ajarannya, yaitu ajaran yang mencakup seluruh aspek kehidupan. Tak satupun aspek yang terlepas dari ajaran Islam. Islam mengatur hal-hal besar dan kecil, baik yang berkenaan dengan aspek jasmani maupun rohani. Mau bukti…Simak aja untaian berikut :

“Dan Kami telah meniupkan angin untuk mengawinkan (tumbuh-tumbuhan) dan Kami turunkan hujan dari langit, lalu Kami beri minum kamu dengan air itu, dan sekali-kali bukanlah kamu yang menyimpannya.” (QS 15:22)

Di bidang biologi, penyerbukan yang dilakukan oleh angin disebut anemogami, misalnya pada tanaman padi, jagung dll. Siklus perputaran air dan penyimpanan air didalam bumi pasti sudah kita kenal dalam ilmu geografi khan ?…. Nah…loh… baru satu ayat, 2 bidang sekaligus. Mau tahu yang lain? Belajar Islam dulu dech !.

Islam nggak cuma ngurusin ibadah sebatas sholat, zakat, puasa, haji tapi Islam juga tahu kebutuhan kita akan tidur karena Allah berfirman :

“dan Kami jadikan tidurmu untuk istirahat” (QS 78:9)

4. Islam adalah ajaran yang mudah
Yakni bahwa ajaran Islam itu mudah untuk dikerjakan. Masih ingat karakteristik no. 2 ? Kemudahan ajaran Islam disebabkan Allah memang membuat ajaran Islam ini berdasarkan fitrah manusia. Jangan kawatir, kita nggak bakalan disuruh sholat terus menerus seperti malaikat, cuma 5X sehari kok. Bener…
Islam tuh tidak membebankan suatu kewajiban kecuali sebatas kemampuannya. Allah berfirman :

“Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya.” (QS 2:286)

Tapi ingat !!! Islam itu mudah, tapi jangan dipermudah. Okay ?

5. Islam adalah ajaran yang berkeadilan secara mutlak
Maksudnya, tujuan Dien Islam menegakkan keadilan mutlak dan mewujudkan persaudaraan serta persamaan ditengah kehidupan manusia serta memelihara darah, kehormatan, harta, akal dan dien mereka. Lihat dong …

“Hai orang-orang yang beriman hendaklah kamu jadi orang-orang yang selalu menegakkan (kebenaran) karena Allah, menjadi saksi dengan adil.” (QS 5:8)

6. Islam adalah ajaran yang tawazun (seimbang)
Bahwa seluruh ajaran Islam menjaga keseimbangan antara kepentingan pribadi dan umum, antara jasad dan ruh, antara dunia dan akherat (QS. 28:77). Diantara ajaran islam,” Apabila maslahat pribadi berbenturan dengan kepentingan umum, maka yang didahulukan adalah kepentingan umum”. tentang keseimbangan itu sendiri Rasulullah bersabda,” Sesungguhnya badanmu memiliki hak atasmu, jiwamu memiliki hak atasmu dan keluargamu juga memiliki hak atasmu, maka berikanlah setiap yang punya hak-haknya”

7. Islam adalah ajaran yang merupakan perpaduan antara tsabat (tidak berubah) dan murunah (menerima perubahan)
Lha kok ?….Mau tahu maksudnya ? Sifat tsabat dinul Islam ada pada pokok dan tujuannya, murunah pada cabang, sarana dan cara-caranya. Sehingga dengan sifat murunahnya din Islam dapat menyesuaikan diri dan dapat menghadapai perkembangan jaman. Sesuai pula dengan segala keadaan yang baru timbul .Dengan sifat tsabat pada pokok-pokok dan tujuannya, tidak dapat larut dan tunduk terhadap setiap persoalan zaman dan perputaran waktu.
Islam adalah satu-satunya dien yang sempurna, tidak ada satupun ajaran Islam yang kontradiktif bahkan dengan teknologi sekalipun, semuanya satu kesatuan yang padu yang pada intinya terfokus pada ajaran tauhid. Kesempurnaan Islam akan nampak hasilnya bila tidak dicampur dengan ajaran yang lain. Misalkan beragama Islam tapi ikut beribadah di tempat agama lain. Ini Islam atau bukan, bingung deh…

jadi, kalau ada yang bilang Islam itu konservatif, ketinggalan zaman, dan perlu direvisi, kayaknya perlu ditinjau lagi pemahaman keIslamannya. apalagi kalau ada yang mengatakan bahwa Islam anti kemajuan, berarti dia bahkan lupa kalau Islam pernah menjadi nuurun fil ‘alam saat dunia berada pada zaman kegelapan (the dark age). kapan? saat Islam ditegakkan dalam semua aspek kehidupan, seperti pada masa RasuluLlah dan Khulafaur Rasyidin.

Islam juga telah banyak sekali melahirkan ilmuwan2 yang terkenal di dunia, seperti:
1. Salman Al Farisi; pembuat strategi perang kanal, meriam pelontar/tank.
2. Miqdad bin Amru; pelopor pembuat pasukan kalveleri/berkuda modern pertama.
3. Al Nadim (wafat thn 990, abad ke 10); pelopor pembuat katalog/ensiklopedi kebudayaan pertama.
4. Ma’mun Ar Rasyid (thn 815, abad 9); pelopor pendiri perpustakaan umum pertama di dunia yang dikenal dengan Darul Hikmah di Baghdad.
5. Nizam Al Mulk (thn 1067); pelopor pendiri universitas modern pertama di dunia yang dikenal dengan Nizamiyyah (ditiru sistemnya oleh Oxford Univ. Inggris).
6. Al Ghazali (wafat thn 1111); pelopor pembuat klasifikasi fungsi sosial pengetahuan yang dalam perkembangannya mengarah timbulnya berbagai jenis referensi dan karya bibliografi, ahli ilmu kalam, ahli tasawuf.
7. Al Khindi (wafat thn 866); ahli/ilmuwan ensiklopedi, pengarang 270 buku, ahli matematika, fisika, musik, kedokteran, farmasi, geografi, ahli filsafat Arab dan Yunani kuno.
8. Al Farabi (wafat thn 950); ahli musik dan filsafat Yunani, (salah satu karya besarnya dijiplak bebas oleh Thomas Aquinas).
9. Ibnu Sina (wafat thn 1037) dikenal oleh barat dengan nama Aveciena; ilmuwan ensiklopedi, dokter, psikolog, penulis kaidah kedokteran modern (dipakai sebagai referensi ilmu kedokteran barat), menulis buku tentang fungsi organ tubuh, meneliti penyakit TBC, Diabetes dan penyakit yang ditimbulkan oleh efek fikiran.
10. Ibnu Rusydi (wafat thn 1198) dikenal oleh barat dengan nama Averusy; ahli fisika, ahli bahasa, ahli filsafat Yunani kuno.
11. Fakhruddin Razi (wafat thn 1290); ahli matematika, ahli fisika, tabib/dokter, filosof, penulis ensiklopedia ilmu pengetahuan modern.
12. Ibnu Khaldun (wafat thn 1406); sejarahwan, pendidik ulung, pendiri filsafat sejarah dan sosiologi.

(selengkapnya lihat artikel berjudul “ilmuwan muslim” di blog ini)

jadi, bagaimana? apakah kita masih beranggapan Islam anti kemajuan? Tidakkah dengan jumlah ilmuwan yang jauh melebihi ilmuwan barat bahkan pada saat peradaban barat mengalami *renaissance”, menunjukkan bahwa Islamlah cahaya yang membawa kemajuan di dunia ini, menjadi sebuah cahaya yang terang benderang, menerangi dunia ini sampai sudut yang terjauh sekalipun. afalaa tatafakkaruun?

Tinggalkan komentar